Malam nanti jam 3:25 pagi bulan akan mengelilingi Ka'bah | HOAX ato TIDAK?

Diposkan oleh On 7:52 AM

Malam nanti jam 3:25 pagi bulan akan mengelilingi Ka'bah | HOAX ato TIDAK?

Pernahkah anda mendapat kiriman tulisan yang bunyinya kurang lebih sebagai berikut:
Malam nanti jam 3:25 pagi bulan akan mengelilingi Ka'bah dan langit akan berwarna biru muda, inilah sa'at penerima'an doa,taubat,munajat,ini​ terjadi setiap 100 ribu tahun sekali, Hari ini di malam hari siapa pun yang berdo'a akan diterima. Bulan  akan melakukan Tawaaf di sekitar Ka'bah. Tolong sampaikan ini kepada semua orang. *Rabbi minkulli zambi wa'atubu illiahi.. , jika kamu mengirim doa ini ke temanmu, Allah akan menyelesaikan semua masalahmu.Tolong kirimkan ini ke Setiap orang dekat Kita  sehingga mereka bisa mengetahui .. ..
semoga bermanfaat Aamiin.

Tulisan ini biasa dikirim lewat sosial media seperti WA, facebook, Twitter dan lain lain. Semua tulisan itu kembar dan cepat sekali tersebar. Mari kita amati tulisannya. Malam ini artinya ketika kita kirimkan tulisan ini hari sabtu, berarti Bulan mengelilingi ka'bah malam ahad, lalu kita kirim lagi hari ahad, maka bulan mengelilingi ka'bah malam senin, dan seterusnya. Padahal disana ada kata 100 ribu Tahun sekali, padahal muncul setiap malam.

Moment puasa dijadikan penyebar berita bohong dan membuat orang was-was terkadang. Namun demikian kita harus lebih cerdas mensikapinya. Entah bulan mengelilingi ka'bah atau tidak yang terpenting kita senantiasa berkonsentrasi ibadah pada bulan suci Ramadhan untuk mengharap ridla Allah SUbhanahu Wata'ala.

Bagaimana menurut kalian? Hoax atau tidak? kalau saya amati dari sisi situ saja HOAX.

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

1 komentar:

http://palembang.tribunnews.com/2017/03/17/bmkg-tegaskan-bulan-tawaf-berita-hoax